Rabu, 17 Februari 2016

Dimana Auratmu?

Assalaamu'alaikum Wr. Wr.

 Wahai sahabat, semoga dalam kesempatan ini sahabat pembaca ada dalam sehat lahir dan bathin. Aamiin.

Sahabat, bicara tentang aurat memang memerlukan kebesaran hati dan ilmu pengetahuan. Karena topik ini memang seringkali berbenturan dengan ilmu agama dan hak asasi manusia.

Satu sisi dicegah, namun dilain sisi ada penolakan. Tentu saja adanya penolakan itu "mungkin" karena kurangnya pemahaman terhadap ilmu agama. Karena apa yang agama larang itu sudah tentu ada nilai baiknya, untuk kehidupan di dunia dan bahkan untuk kehidupan di akhirat kelak. I believe it, how about u? ;)

Minggu, 22 November 2015

Auratmu, bukan barang gratisan

Assalaamu'alaikum Wr. Wb.


Seiring berkembangnya zaman, berdampak pula terhadap lifestyle. Salah satunya adalah pakaian. Segalanya serbaga terbaru, ter-update, mulai dari bahan, corak dan gaya, yang lebih dikenal dengan sebutan fashionable.

Untuk kalangan tertentu, lifestyle mungkin menjadi suatu kebutuhan primer. Dimana akan selalu mencari update terbaru tentang lifestyle yang disukainya. Namun, untuk beberapa kalangan yang lain, hal itu tidak berpengaruh.

Sangat disayangkan, apabila keyakinan yang menjadi dasar kehidupan sehari-hari bercampur dengan perubahan zaman. Tentu saja tidak untuk semua hal, hanya untuk hal-hal yang bersifat negatif saja. Yang mana tidak adanya penyaringan dalam menerima budaya baru itu.

Parahnya lagi, alih-alih mengikuti zaman, terjadilah penggabungan budaya. Yang pada hakikatnya lebih menonjolkan budaya yang baru. Dan secara perlahan, budaya aslipun terkikis habis.

Bukti nyata, pakaian. Ada perbedaan jauh antara pakaian yang sebagai "hijab" dan hanya sebatas tutup kulit.